Perdagangan Emas Mendekati Titik Tertinggi Sejak Mei Karena Ketegangan Suriah

Emas kini diperdagangkan mendekati level tertinggi sejak Mei . Penguatan harga emas selama empat hari terjadi karena spekulasi bahwa AS dapat melakukan serangan militer terhadap Suriah dalam beberapa hari. Spekulasi tersebut mendorong para investor untuk mencari “safe haven”. Selain itu harga perak juga mengalami penguatan.

Harga pengiriman emas batangan segera naik sebanyak 0,3 persen menjadi $ 1,419.55 per ounce dan berada di $ 1,415.75 pada pukul 8:43 am di Singapura. Kemarin harga emas mencapai titik tertingginya dengan harga $ 1,423.95, tertinggi sejak 15 Mei.

AS, Perancis dan Inggris akan memulai langkah tindakan militer terhadap Suriah. Mereka dan sekutunya mulai mengumpulkan pasukannya setelah Suriah dicurigai menggunakan senjata kimia di luar Damaskus pada tanggal 21 Agustus. Harga Logam Mulia akan diprediksi akan terus mengalami kenaikannya dalam bulan kedua ini.

Saham Standard & Poor’s 500 (SPX) turun 1,6 persen kemarin, terbesar sejak 20 Juni. Sedangkan MSCI Asia Pacific Index turun 1,1 persen hari ini. Minyak mentah West Texas Intermediate menguat di hari kedua di tengah spekulasi pasokan akan terganggunya pasokan.

Aset di SPDR Gold Trust mencapai titik tertinggi sejak 1 Agustus, mendapat 0,1 persen menjadi 921,03 metrik ton, menurut data di website tersebut. Kepemilikannya naik untuk minggu kedua dalam lima hari sampai 23 Agustus saat harga rebound dari level terendah pada bulan Juni.

Harga untuk pengiriman perak juga mengalami kenaikan sebanyak 0,6 persen menjadi $ 24,6038 per ounce dan diperdagangkan pada $ 24,534. Kemarin harga perak menyentuh $ 24,708, tertinggi sejak April. Harga platina menguat 0,4 persen menjadi $ 1,532.75 per ounce dan paladium sedikit berubah menjadi $ 744,50 per ounce. (RB)

(Sumber: Bloomberg)

Previous Turki dan Rusia meningkatkan cadangan emas di Juli akibat kenaikan harga emas – IMF
Next Cara Aman berinvestasi Logam Mulia

About author

You might also like

Kolom Adzan 0 Comments

Emas dan Industri Ruang Angkasa (Aerospace Industry)

Teknologi pelapisan emas pada permukaan logam untuk beragam komponen dalam industri Ruang Angkasa telah banyak digunakan dan diteliti sejak pertengahan 1950-an oleh NASA dan pemasoknya, seperti Raytheon, Ball Aerospace dan

Kolom Adzan 0 Comments

Berita Emas Logam Mulia Hari Ini 12 Maret 2014

Produk emas berjangka pada Selasa menetap di angka $ 1.350 per ounce, mencetak keuntungan pada  sesi kedua berturut-turut karena kekhawatiran di Ukraina dan seputar perlambatan pertumbuhan ekonomi di China mengangkat

Kolom Adzan 0 Comments

Faktor yang Mempengaruhi Harga Emas Global 2

Cadangan Emas Bank Sentral Bank sentral biasanya menyimpan beberapa cadangannya dalam bentuk emas. Namun emas tidak memberikan bunga apapun sehingga Bank sentral lebih memilih obligasi yang memberikan bunga tertentu. Namun

0 Comments

No Comments Yet!

You can be first to comment this post!

Leave a Reply